Belajar Membuat Aplikasi Android dengan Mudah - IDS Digital College

Belajar Membuat Aplikasi Android dengan Mudah

Belajar Membuat Aplikasi Android dengan Mudah


Bagi kamu yang lagi mempelajari cara membuat aplikasi Android, di artikel ini coba dijelaskan cara membuatnya yang mudah, tanpa perlu coding, dirangkum dari Domainesia.

 

Langkah-langkah Membuat Aplikasi Android

Sebelum membuat aplikasi Android, kamu harus meng-install aplikasi perakitnya. Berikut ini wajib kamu gunakan untuk membuat aplikasi Android.

1. Install Aplikasi Java Development Kit (JDK)

JDK adalah software yang digunakan untuk mengkompilasi dari bahasa pemrograman Java ke bahasa pemrograman bytecode.

 

2. Install Aplikasi Android studio

menurut IntelliJ IDEA, Android Studio adalah aplikasi Integrated Development Environment (IDE) untuk membuat aplikasi Android. Selain edit kode IntelliJ dan developer tools, Android Studio juga menyediakan fitur lebih banyak dalam membuat aplikasi Android.

 

3. Buat Interface dan Struktur Proyek

Jika baru pertama kali mencoba IDE Android Studio, yang pertama harus kamu lakukan adalah klik “Start a new Android Studio project” untuk membuat project baru.

 

4. Buat Linear Layout

Linear Layout merupakan grup tampilan yang membuat tampilan sejajar ke satu arah, dalam bentuk vertikal atau horizontal. Dengan linearlayout ini, kamu bisa menetapkan arah layout sesuai keinginan.

 

5. Buat Relative Layout

Relative layout merupakan salah satu grup tampilan kode struktur yang bisa mengatur komponen-komponen di dalamnya atau yang dikumpulkan secara relatif.

Contoh:

<RelativeLayout xmlns:android=”http://schemas.android.com/apk/res/android”

android:id=”@+id/activity_main”

android:layout_width=”match_parent”

android:layout_height=”match_parent”

android:background=”#dce0e8″>

 

Aplikasi Third Party untuk Membuat Aplikasi Android tanpa Coding

 

Jika kamu kuliah di jurusan teknik informatika, urusan coding mungkin tidak perlu diambil pusing. Namun, bagi kamu yang kesulitan dalam mempelajari coding, khususnya bahasa pemrograman Java, kamu bisa menggunakan aplikasi berikut agar lebih mudah.

1. Jagel.id

Kini kamu sudah bisa membuat aplikasi gratis dengan Jagel.id. Conohnya, membuat toko online, aplikasi transportasi online, sampai aplikasi dengan sistem bisnis online. Asyiknya, kamu bisa membuat lebih dari satu aplikasi dan memasukkan banyak produk. Aplikasi yang sudah jadi pun bisa langsung di-upload di Google Play Store. Langkah-langkahnya:

 

  • Download Buat Aplikasi Android (+Ojek Online) – Jagel.id di Play Store
  • Register/login
  • Mulai membuat aplikasi

 

Cukup menekan tombol “BUAT APP SEKARANG”, kamu akan masuk ke panel Appku.

 

Selanjutnya, kamu cukup memasukkan data yang dibutuhkan, seperti gambar ikon aplikasi, nama aplikasi, dan kode nama aplikasi (untuk memudahkan pencarian di Play Store).

 

Selanjutnya, tekan tombol centang di pojok kanan atas. Langkah selanjutnya adalah mengatur layout User interface dan User Experience agar sesuai dengan kebutuhan bisnismu.

 

2. Appery.io

Appery.io merupakan salah satu situs yang pertama kali memberikan fitur pengembangan aplikasi mobile enterprise dengan back-end service terintegrasi. Plugin API di situs ini juga banyak.

Appery.io bisa menggabungkan pengembangan visual dengan kekuatan JavaScript untuk membuat aplikasi Android di berbagai perangkat.

Platform ini sudah dikenal di seluruh mobile app developers di dunia. Untuk menggunakannya, ada 5 pilihan paket, yaitu Starter (free), Standard, Pro, Premium, dan Enterprise.

Untuk permulaan, pilih paket Starter untuk mengembangkan 1 aplikasi dengan maksimal 3 halaman Android. Meskipun gratis, Appery.io membatasi fitur, seperti kamu hanya bisa mengakses 1.000.000 API call saja, serta memiliki penyimpanan 1GB.

Buka Appery.io di web browser kamu untuk mulai. Di sana tersedia editor visual untuk drag-and-drop plugin aplikasi Android kamu. Setelah selesai membuat aplikasi, ekspor file menjadi aplikasi Android dan iOS.

 

3. AppMachine

Sama seperti Appery.io, situs web-base ini bisa digunakan untuk mengembangkan aplikasi Android atau iOS dengan User Interface profesional.

AppMachine mudah dioperasikan oleh siapa pun. Fiturnya drag and drop dan dikombinasikan bersama berbagai building block yang memiliki banyak fitur, seperti informasi, foto, video.

Akan tetapi, untuk bisa memakai aplikasi ini kamu harus merogoh kantong lebih dalam. Kamu harus daftar paket Plus seharga USD 49 (sekitar Rp600 ribuan). Dengan paket Basic seharga USD19 (sekitar Rp 268 ribuan), kamu hanya bisa membuat aplikasi HTML5.

Bagaimana menurutmu, mana metode yang lebih mudah — membuat aplikasi dengan coding atau tanpa coding? Jika kamu ingin lebih jago men-develop aplikasi, jurusan teknik informatika bisa mengajarkanmu A sampai Z.

Nantinya, ketika lulus, kamu bukan sekadar lulus memegang gelar jurusan teknik informatika, melainkan menjadi developer handal. Yuk daftar kuliah mobile development di IDS Digital College

 

Posted in: News


    WhatsApp chat